JOIN GRUP WHATSAPP: Pusat Studi Islam

Kajian

Tanda-tanda Akhir Hidup yang baik (Husnul Khatimah) (1)

Tanda-tanda akhir yang baik itu banyak sekali, para ulama rahimahullah telah melakukan penelusuran nash-nash yang terkait dengan hal tersebut.

Dan di antara tanda-tanda itu adalah:

1- Mengucapkan Syahadat ketika meninggal.

Sebagaimana sabda Nabi Muhammad salallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “(Barangsiapa yang akhir ucapanya adalah laa Ilaaha illa Allah maka dia akan masuk surga) Diriwayatkan oleh Abu Dawud (3116), dan disahkan oleh Al-Albani dalam “Sahih Abi Dawud” (2673).

BACA JUGA: Penyebab Suul Khatimah

2- Meninggal dengan kondisi kening berkeringat.

Artinya: terdapat keringat di kening pada saat meninggal, sebagaimana diriwayatkan oleh Buraydah bin Al-Hasib radhiyallahu ‘anhu yang berkata: Saya mendengar Rasulullah salallahu ‘alaihi wasallam bersabda: (“Kematian seorang mukmin dengan keringat di kening”.) Diriwayatkan oleh Ahmad (22513) dan Al-Tirmidzi (980), Al-Nasa’i (1828), dan dikuatkan oleh Al-Albani dalam “ Shahih Al-Tirmidzi.”

3- Meninggal pada malam jum’at atau siang harinya.

Sebagaimana sabda Nabi salallahu ‘alaihi wasallam: “Tidaklah seorang muslim meninggal pada hari Jum`at atau malam Jum`at, melainkan Allah akan menjaganya dari fitnah (siksa) kubur”. Diriwayatkan oleh Ahmad (22513) dan Al-Tirmidzi (980), Al-Nasa’i (1828), dan dikuatkan oleh Al-Albani dalam “ Shahih Al-Tirmidzi.

4- Meninggal saat berperang di jalan Allah (syahid)

Sebagaimana firman Allah subhanahu wata’ala:

وَلَا تَحْسَبَنَّ الَّذِينَ قُتِلُوا فِي سَبِيلِ اللَّهِ أَمْوَاتًا بَلْ أَحْيَاءٌ عِنْدَ رَبِّهِمْ يُرْزَقُونَ – فَرِحِينَ بِمَا آتَاهُمُ اللَّهُ مِنْ فَضْلِهِ وَيَسْتَبْشِرُونَ بِالَّذِينَ لَمْ يَلْحَقُوا بِهِمْ مِنْ خَلْفِهِمْ أَلَّا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُونَ – يَسْتَبْشِرُونَ بِنِعْمَةٍ مِنَ اللَّهِ وَفَضْلٍ وَأَنَّ اللَّهَ لَا يُضِيعُ أَجْرَ الْمُؤْمِنِينَ

آل عمران: 169 – 17[

Janganlah kamu mengira bahwa orang-orang yang gugur di jalan Allah itu mati; bahkan mereka itu hidupdi sisi Tuhannya dengan mendapat rezki, mereka dalam keadaan gembira disebabkan karunia Allah yang diberikan-Nya kepada mereka, dan mereka bergirang hati terhadap orang-orang yang masih tinggal di belakang yang belum menyusul merekabahwa tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak [pula] mereka bersedih hati. Mereka bergirang hati dengan ni’mat dan karunia yang besar dari Allah, dan bahwa Allah tidak menyia-nyiakan pahala orang-orang yang beriman. (QS. Ali Imran : 169-171).

BACA JUGA: Di Antara Tanda-tanda Keimanan

Rasulullah salallhu alaihi wasallam bersabda: “Siapa yang terbunuh di jalan Allah, maka ia mati syahid, siapa yang mati di jalan Allah, maka dia mati syahid” Diriwayatkan oleh Muslim (1915). []

BERSAMBUNG | SUMBER: ISLAMQA

 

Ikuti kami selengkapnya di:

WhatsApp: Join Group WA (WhatsApp Group)
Instagram: https://www.instagram.com/pusatstudi.islam20/
YouTube: https://www.youtube.com/@pusatstudiislam
Telegram : https://t.me/pusatstudiislam2
Facebook Fanspage : https://www.facebook.com/pusatstudiislam

Related posts
Kajian

Kenapa Air Liur Kucing Tidak Najis?

Kajian

Hukum Menghadiri Shalat Jumat sambil Membuka HP

Kajian

Hukum Mengucapkan Kata (Maaf!) "Anjay" dalam Islam

KajianMuhasabah

Keutamaan Bulan Sya'ban

Leave a Reply