JOIN GRUP WHATSAPP: Pusat Studi Islam

Muslimah

Perempuan-perempuan Istimewa

Rasul ﷺ bersabda, “Banyak lelaki yang sempurna. Tetapi tidak ada perempuan yang sempurna kecuali tiga: Maryam binti Imran, Asiyah istri Fir’aun, dan Khadijah binti Khuwailid. SEementara keutamaan Aisyah (binti Abu Bakar) atas seluruh perempuan adalah seperti keutamaan tsarid (menu makanan, potongan-potongan roti yang disiram sayuran) di antara seluruh jenis makanan,” (HR. Bukhari)

Istimewanya perempuan ada apada kedudukannya yang tinggi dan mulia. Kedudukan ini tidak dilihat dari fasilitas mewah yang mengelilnginya. Tidk pula diukur dari jabatan yang berhasil digapainya.

Kedudukan tinggi nan mulia itu bisa didapatkan seorang perempuan dari bagaimana ia menjaga kelemahlembutan karakternya dan kepasrahan sifatnya. Kepasrahan yang diberikan hanya untuk Allah Ta’ala semata.

Allah Ta’ala telah memeberikan peran khusus dan istimewa untuk perempuan. Maka ketika semua itu dijalankan dengan kepasrahan, kemuliaan akan didapatkan.

Mari kita bekajar dari tiga sosok mulia yang dikabarkan riwayat di atas. Yang mendapatkan kedudukan high class. Tiga sosok yang Allah takdirkan menanggung kehidupan nabi-Nya.

Asiyah adalah yang mengasuh Musa dengan kasih sayang dan beriman pada risalah yang dibawanya. Maryam mengasuh dan mendidik Isa di tengah kondisi prihatin, dengan kasih sayang juga. Dan mengimani risalahnya. Khadijah mendampingi Rasul ﷺ penuh kelembutan dan kecintaan. Menyerahkan diri dan hartanya untuk perjuangan. Menjadi perempuan pertama yang beriman.

Peran itu dijalankan tentu bukan tanpa tantangan. Namun kepasrahan pada ketentuan Allah menjadi pendorong kekuatan. Karena sesungguhnya, bukankah kekuatan perempuan itu ada pada kelemahlembutan dan kepasrahannya? []

Ikuti kami selengkapnya di:

WhatsApp: wa.me/6285860492560 (silakan mendaftar terlebih dahulu)
Instagram: https://www.instagram.com/pusatstudi.islam20/
YouTube: https://www.youtube.com/@pusatstudiislam
Telegram : https://t.me/pusatstudiislam20
Facebook Fanspage : https://www.facebook.com/pusatstudiislam

Related posts
Muslimah

Hukum Safar bagi Wanita tanpa Mahram

Muslimah

Bolehkah Wanita Kerja di Luar Rumah?

Muslimah

4 Pelajaran dari Khadijah, Istri Pertama Nabi

Muslimah

11 Ummahatul Mukminin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *